Cara Membuat Kata Pengantar Makalah
Artikel ini menguraikan cara membuat kata pengantar makalah . Memang, sebuah makalah bisa jadi dibuat tanpa kata pengantar. Hanya saja, dalam setiap pemberian tugas pada siswa ataupun mahasiswa, setiap guru ataupun dosen kerap mensyaratkan untuk membuat makalah yang lengkap.
Untuk itu, kata pengantar menjadi salah satu bagian penting mengawali setiap penulisan makalah. Jika makalahnya cukup padat hingga puluhan halaman, maka sebelum daftar isi ditempatkan kata pengantar makalah.
Agar memudahkan kita dalam menulis kata pengantar, diperlukan panduan atau kerangka penulisan sehingga tugas makalah apapun yang diberikan di kampus atau di sekolah dapat dengan mudah disusun sendiri sesuai dengan tema yang akan dibahas. Kerangka penulisan cara membuat kata pengantar makalah dapat dirinci sebagai berikut:
- Di paragraph awal, mulailah dengan mengungkapkan kesyukuran serta alasan dari penulis yang menguatkan sebab-sebab dikemukakannya rasa syukur. Dilanjutkan ucapan terimakasih pada pihak yang ikut berperan sampai selesainya penulisan makalah. Contoh:
- Paragraf selanjutnya, kemukakan tujuan dibuatnya makalah dan gambaran singkat esensi makalah. Tidak perlu terlalu panjang namun dapat mewakili isi makalah yang ditulis dan bila perlu memancing keingintahuan pembaca untuk lebih lanjut menelaah bahasan makalah selanjutnya. Pada bagian inilah biasanya para pembaca dapat mengetahui apa yang menjadi bahasan utama dalam suatu makalah yang sedang dibaca. Contoh:
- Kemukakan harapan atau doa dengan adanya makalah tersebut sesuai dengan objek atau peruntukan makalah yang ditulis. Contoh:
- Akhiri kata pengantar makalah dengan pernyataan maaf terkait dengan keterbatasan kemampuan penulis. Kemungkakan keterbukaan penulis atas sumbangsih saran yang diharapkan dari para pembaca demi kesempurnaan makalah serupa dikemudian hari. Contoh:
Demikian, kerangka atau panduan cara membuat kata pengantar makalah. Semoga kalian dapat membuat kata pengantar makalah dengan cepat dan mudah. Sebagai bahan referensi, kami sajikan sejumlah contoh yang dapat dilihat pada contoh kata pengantar makalah. Untuk karya ilmiah seperti skripsi, pengantarnya dapat dilihat di contoh kata pengantar skripsi. Semoga dapat membantu penyelesaian makalah atau karya ilmiahnya.