Jadwal Tes Tulis dan Wawancara Tenaga Pendamping Profesional Tahun 2017

INFODES - Sesuai panduan rekrutmen Tenaga Pendamping Profesional (TPP) Kementerian Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi Tahun Anggaran 2017. Bahwa setelah proses registrasi online berakhir akan dilanjutkan dengan tes tertulis dan tes wawancara.

Jadwal rekrutmen Tenaga Pendamping profesional desa Kemendesa PDTT
Foto: Ilustrasi
Berdasarkan kesepakatan hasil Rapat Koordinasi Mekanisme Rekrutmen Tahun 2017 yang dilaksanakan kemarin (30/08/2017) di Oasis Amir Hotel, Jakarta yang dihadiri oleh Satker Dekonsentrasi dari seluruh provinsi.

Berikut jadwal aplikasi tes tertulis dan tes wawancara bagi para calon tenaga pendamping profesional tahun 2017.

  • Penetapan shortlist peserta yang dinyatakan lulus seleksi online pada tanggal 5 September 2017.
  • Pemanggilan peserta Tes Tertulis dari tanggal 5 - 9 September 2017 (5 hari);
  • Pelaksanaan Tes Tertulis dilaksanakan pada tanggal 10 September 2017;
  • Pengumuman Hasil Tes Tertulis dan pemanggilan peserta Tes Wawancara tanggal 11-12 September 2017 (2 hari);
  • Pelaksanaan Tes Wawancara tanggal 14-17 September 2017 (4 hari).

Informasi jadwal tes tulis dan wawancara Tenaga Pendamping profesional ini bisa dipantau situs resmi kemendesa & Satker P3MD Provinsi.(*)

Iklan Atas Artikel

Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel1

Iklan Bawah Artikel2